Untuk yang biasa dengan aplikasi Remote Desktop Connetion
bawaan Windows, Berikut saya share beberapa konfigurasi yang mungkin bisa
bermanfaat bagi teman-teman terutama yang menjadi admin networking.
1. Setting Session
Ketika PC / Komputer yang akan kita remote sudah melakukan
login maka secara otomatis sudah terbuat 1 session sehingga bila kita akan
melakukan remote dengan user yang sama maka akan dibuat lagi 1 session baru,
nah untuk melakukan remote dengan 1 session sesuai dengan user yang sama maka
dapat dilakukan dengan cara :
Jalankan perintah ini dari start menu->Run->
mstsc /admin, Untuk windows XP mstsc /admin
2. Setting 1 Session Per User
Setting ini berguna untuk memperbolehkan satu session per
user caranya :
Start Menu -> Administrative Tools -> Terminal Service
Configuration -> Server Setting -> Restrict each user to one session
diubah ke Yes.
3. Setting Maksimum Connection
Setting ini berguna untuk memperbolehkan maksimum 1 koneksi
ke remote desktop yang terhubung. caranya :
Start Menu -> Administrative Tools -> Terminal Service
Configuration -> Connections -> Klik kanan RDP-tcp -> Pilih Properties
-> Pilih tab Network Adapter -> Maximum Connection ubah ke 1.
Selamat Mencoba...